Weih, iseng-iseng googling tentang MPV ternyata dapat info seputar rencana KIA yang akan menelurkan new MPV. Sebuah media otomotif online worldcarfans.com berhasil memotret sang MPV pertama kali kira-kira 29 Februari 2012. Media tersebut menyebutnya KIA Rondo. Wah...kesannya kok bahasa jawa gitu ya yang artinya janda dalam bahasa Indonesia....haduuuuw ^_^. MPV tersebut sedang di dites musim dingin yang entah di negara mana, tapi disinyalir di Amerika Serikat. MPV KIA ini bersaudara dengan MPV Hyundai yg juga masih prototype yaitu ix30 (mungkin nih mobil bakal kembar kayak Avanza-Xenia). MPV ini dikabarkan mengambil basis dari KIA Cee'd / Hyundai i30. Sehingga dimungkinkan menggendong dapurpacu 1.6 liter.
Pada 24 Mei 2012 kemarin media tersebut mendapat update foto yang lebih jelas. Tapi teteeeep...masih disarungin kamuflase, jadi masih agak samar bentuk MPV baru ini. MPV ini disinyalir akan terbagi dalam 2 varian yaitu 5 seater dan 7 seater. Diharapkan KIA Rondo / Hyundai ix30 meluncur sebelum 2013 untuk bertarung melawan Ford C-max dan VW Touran. Lalu, apakah MPV ini akan mengaspal di Indonesia? harapannya sih iya....mengingat pasar MPV Tanah Air yang seolah tiada batasnya, tak cuma itu harapannya sih berada di segmen Low MPV biar persaingan makin seru.
Monggo disimak dulu spyshotnya: